Mandi di Infinity Pool Alami

Kolam Putri -Terletak di sisi atas tebing dengan panorama alami, kolam ini disebut  sebagai tempat pemandian putri.

Sepertinya leyeh-leyeh di kolam ini akan meringankan hari Senin siapapun.

Percaya nggak, di tengah alam yang rada bahaya, ada semacam infinity pool. Kolam Pemandian ini letaknya menempel di tebing sungai. Ada semacam tangga alami yang bisa dipanjat supaya sampai di spot  andalan Green Canyon ini. Licin. Belum lagi suara jeram di bawah kuat sekali. Mesti hati-hati.

Nah, buat saya di sinilah klimaks dari Green Canyon: Kolam Pemandian Putri. Entah di bagian mananya terdapat putri bohay sedang mandi. Tapi sebenarnya kolam ini ialah cekungan alami di dinding tebing yang penuh dengan air bening dan dingin. Di balik cekungan itu tentu saja tebing tegak lurus yang menjadikannya benar-benar mirip infinity pool alami.

Setelah dipikir-pikir, mungkin langit-langit tebing yang penuh stalagtit-stalagtit kecil itulah yang bikin putri manapun betah berlama-lama. Dari Kolam Putri jugalah semua tebing-tebing dan sungai yang kehijauan jadi satu frame pandangan!

Kalau punya waktu lebih, santailah di kolam ini lebih lama. Dan, ya, leyeh-leyeh di kolam ini akan meringankan hari Senin siapapun.

0 komentar:

Post a Comment